Pentingnya Sarapan

 

Hai Sobat MIP NEWS, tidak terasa kita sudah sampai di pertengahan tahun.

Pada saat inilah para bunda mulai sibuk kembali dengan urusan sekolah anak tercinta yang sudah mulai offline.

dimana mau tidak mau pagi-pagi harus membuat sarapan dan bekal. Karena sarapan sangatlah penting untuk semua orang, terutama anak-anak dan remaja.

Sarapan memulai metabolisme tubuh, proses dimana tubuh mengubah bahan bakar dalam makanan menjadi energi. Dan ketika metabolisme mulai bergerak, tubuh mulai membakar kalori. Dan beberapa penelitian menunjukkan bahwa tubuh membakar kalori lebih baik di pagi hari daripada larut malam.

Apalagi setelah 8-10 jam tanpa makan pada saat tidur, tubuh memerlukan bahan bakar untuk keperlian hariannya. Sehingga anak-anak yang sarapan cenderung lebih sehat secara keseluruhan dan lebih aktif secara fisik. Hal ini merupakan cara yang bagus untuk membantu menjaga berat badan anak untuk tetap sehat.

Pada umumnya anak yang melewatkan sarapan akan merasa lelah, gelisah dan mudah marah. Sarapan yang sehat telah terbukti membantu rentang perhatian, konsentrasi, dan memori dalam belajar.

Tapi, memastikan anak-anak memiliki sarapan yang baik setiap haru adalah sebuah tantangan. Bagaimana membuatnya lebih mudah untuk para bunda dan seluruh anggota keluarga setiap paginya?

Ada beberapa tips yang bisa dilakukan seperti :

  1. Bangun 10-15 menit lebih pagi.
  2. Persiapkan sejak malam hari seperti memotong buah, menyiapkan bahan-bahan yang akan diperlukan, sehingga tidak perlu repot di saat pagi hari.
  3. Siapkan kantong grab-and-go yang bisa langsung dibawa untuk makan diperjalanan di saat benar-benar sibuk dan tidak ada waktu.

Lalu bagaimana dengan anak-anak yang memang tidak terbiasa dengan sarapan? Salah satu caranya ialah menyiapkan yang bisa mereka makan atau minum saat dalam perjalanan menuju sekolah, atau saat istirahat pertama.

Bagi mereka yang kurang nafsu makan, minuman mungkin bisa menjadi suatu pengganti dibandingkan mereka harus mengunyah, dapat dicoba dengan minuman yogurt, atau smoothie.

Kemudian makanan apa saja yang menyehatkan untuk sarapan anak-anak?

Pilih menu sarapan yang tinggi serat dan protein seperti telur, oat, gandum, selai kacang, susu rendah lemak dan produk susu seperti yogurt, dan juga rendah gula.

Beberapa contoh makanan sehat yang bisa dijadikan sarapan:

  1. Gandung (whole grain), bisa dari roti gandum, pancake gandum, atau lainnya dengan gandum.
  2. Pisang, vitamin folat dan B6 membantu untuk memperbaiki suasana hati dan mengurangi kecemasan, bisa digabung dengan oat pada saat makan.
  3. Telur, salah satu makanan pokok untuk sarapan yang paling umum, penuh dengan vitamin A, D, dan B12, makanan ini murah dan padat nutrisi.
  4. Oat, penuh dengan serat, protein nabati, vitamin B dan mineral, termasuk zat besi, kalsium dan magnesium.
  5. Teh hitam atau teh hijau polos memiliki nol kalori. Banyak manfaat yang didapat dari teh, salah satunya adalah membantu menurunkan risiko kardivaskular dan membantu upaya penuruhan berat badan.
  6. Ubi merah, satu buah ubi merah berukuran sedang memnuhi 400% dari kebutuhan vitamin A, yang penting untuk daya tahan tubuh, 15% serat harian, dan juga menurunkan kadar LDL. Ganti nasi atau roti dengan ubi merah saat sarapan, dapat disantap dengan telur.
  7. Hindari makanan siap saji dengan kadar gula tinggi.

Bagaimana Sobat MIP NEWS? Sudah ada bayangan untuk membuat sarapan besok pagi sebelum berangkat ke sekolah atau untuk kita bawa sendiri ke kantor?

Salam sehat, sampai bertemu kembali di MIP NEWS berikutnya…

back-to-top-custom